![]() |
Polisi beberkan hasil visum lesti kejora |
JQPEDIA- Penyidik kepolisian akhirnya mengungkap hasil visum Lesti Kejora.
Dari hasil visum tersebut terkuak bukti dugaan tindak KDRT yang dilakukan Rizky Billar terhadap Lesti Kejora.
Hasil visum itu juga seolah jadi bukti konkret yang bisa membantah alibi Rizky Billar.
Seperti diketahui sebelumnya Rizky Billar membantah semua tudingan terkait dirinya melakukan tindakan KDRT terhadap sang istri, Lesti Kejora.
Padahal, hasil visum Lesti Kejor menunjukkan hal sebaliknya.
Berdasarkan hasil visum, terkuak jumlah luka di tubuh Lesti Kejora.
Ternyata ada empat luka lebam yang dialami Lesti Kejora akibat tindak penganiayaan diduga dari sang suami.
Dari empat luka tersebut, tiga di antaranya menyebabkan gangguan fungsi.
Berikut adalah detail hasil visum Lesti Kejora yang diungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan :
- Terdapat luka memar di telapak tangan belakang kanan. Disertai dengan bengkak.
- Terdapat luka memar di lengan bawah bagian depan lengan kanan disertai dengan bengkak, lebam dan nyeri. Tidak terdapat gangguan fungsi
- Terdapat luka memar di siku belakang tangan kiri disertai dengan bengkak, lebam dan nyeri dan terdapat gangguan fungsi
- Terdapat luka memar di leher bagian depan, bengkak, lebam dan nyeri dan terdapat gangguan fungsi. Sehingga pada saat (Lesti) ke rumah sakit, menggunakan gips, akibat luka lebam di leher bagian depan.
Tak hanya mengurai hasil visum, pihak kepolisian juga menguak status kasus dugaan KDRT Lesti Kejora.
Penyidik kepolisian rupanya sudah menaikkan status kasus tersebut dari penyelidikan jadi penyidikan.
Atas hal tersebut, Rizky Billar pun berpotensi besar menjadi tersangka.
"Sudah dinaikkan ke penyidikan berarti kasus ini sudah memenuhi unsur pidana, artinya nanti akan ditentukan oleh penyidik. Minimal dua alat bukti untuk menunjukkan tersangkanya. Kini alat bukti sudah didapatkan. Ancaman hukuman lima tahun, bisa dilakukan penahanan," pungkas Kombes Pol Endra Zulpan dikutip TribunnewsBogor.com dari tayangan KH Infotainment, Jumat (7/10/2022).
Lebih lanjut, polisi juga mengungkap pengakuan Lesti Kejora.
Bahwa tindak KDRT itu dipicu dari Lesti Kejora yang memergoki Rizky Billar berselingkuh.
"Berdasarkan keterangan Lesti Kejora, yang bersangkutan mengetahui adanya perselingkuhan, sehingga inilah yang membuat Lesti Kejora bereaksi dan terjadi pertengkaran dan terjadi penganiayaan, KDRT, mengakibatkan korban luka-luka," kata Kombes Pol Endra Zulpan.
Atas tindak KDRT dari Rizky Billar tersebut, Lesti kini mengalami traum
Karenanya, keluarga besar Lesti Kejora sangat menjaga Lest
Mereka masih melarang Lesti bertemu dan kembali ke Rizky Billar.
"Lesti Kejora sangat trauma dan ketakutan dan tidak berani kembali ke Rizky, sehingga berada di tempat tertentu yang berada dalam pengawasan keluarga besarnya, mereka tidak berani melepas Lesti Kejora bersama Rizky lagi," ujar Kombes Pol Endra Zulpan.